You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Tradisi Senioritas di Sekolah Harus Dihilangkan
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Tradisi Senioritas di Sekolah Harus Dihapus

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat meminta pelajar SMAN 70 Bulungan, Kebayoran, Jakarta Selatan, menghilangkan tradisi senioritas. Beberapa hal yang harus dihindari adalah masalah bully dan intimidasi dari senior.

Tidak boleh namanya senior melakukan intimidasi, membully, menyakiti. Jangan sampai terjadi lagi

"Tidak ada lagi pembatasan nilai di mana kalian berkumpul satu. Tidak boleh namanya senior melakukan intimidasi, mem-bully, menyakiti. Jangan sampai terjadi lagi," kata Djarot, saat menjadi Inspektur Upacara Bendera di SMAN 70 Bulungan, Senin (29/2).

Djarot mengingatkan, pertikaian antar siswa akan mencoreng nama baik sekolah. Oleh sebab itu, Ia meminta agar pihak sekolah juga bersikap tegas menyanksi siswa yang melakukan tindakan bully.

Senioritas Kampus Timbulkan Kemunduran Pendidikan

"Kalau ada seperti itu, saya sampaikan kepada jajaran guru dan kepala sekolah, panggil yang membuat huru-hara, yang membuat kekacauan itu, yang mencemarkan nama baik itu kita kembalikan ke orang tuanya. Karena dia akan mencemarkan nama baik SMAN 70," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1273 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1237 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1188 personTiyo Surya Sakti
  4. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1071 personNurito
  5. Jakarta Raih Dua Medali Emas dari Cabor Drumband di PON XXI

    access_time16-09-2024 remove_red_eye809 personFolmer